MAGELANG - Bulan Muharram merupakan bulan yang dimuliakan oleh Allah SWT.Bulan Muharram sangat satu di antara bulan yang dimuliakan, bulan Muharram dijuluki syahrullah (bulan Allah). Rabu (5/8/2021)
"Allah telah menjadikan bulan Muharram menjadi salah satu bulan haram atau bulan yang disucikan.
Pada bulan Muharram juga sangat dianjurkan untuk memperbanyak amal kebaikan.Bulan Muharram adalah bulan pertama dalam kalender Hijriyah.
Bulan Muharram 1433 H atau Tahun Baru Islam 2021 akan jatuh pada tanggal 10 Agustus 2021.Umat Islam akan merayakan 1 Muharram 1443 di tanggal tersebut sebagai tahun barunya Islam.
"Rasulullah SAW pernah bersabda, "Setahun berputar sebagaimana keadaannya sejak Allah menciptakan langit dan bumi satu tahun itu ada dua belas bukan. Di antaranya ada empat bulan haram (suci).
Tiga bulannya berturut-turut yaitu Zulqo'idah, Zulhijah dan Muharram (satu bulan lagi adalah) Rajab Mudhor yang terletak antara Jumadil (akhir) dan Sya'aban, " (HR. Bukhari dan Muslim).
Baca juga:
Gus Aji: Tinggalkan Debat Meski Benar
|
Apabila mengerjakan amalan di bulan Muharram maka Allah SWT akan mempermudah urusan umatnya dalam segala hal.
Salah satu amalan yang bisa Anda kerjakan di bulan Muharram tentu saja adalah puasa.Selain itu, ada banyak amalan lain yang bisa dikerjakan di bulan Muharram.
Berikut amalan-amalan sunah yang bisa dikerjakan pada bulan Muharram 1433 H atau Tahun Baru Islam 2021, di antaranya:
- Membaca Al-Qur'an
- Memperbanyak sholat sunah
- Menyambung tali silaturahmi
- Memperbanyak shadaqah
- Menyantuni anak yatim
- Waktu yang baik untuk bertaubat dari segala kemaksiatan
Itulah beberapa amalan sunah yang bisa dikerjakan bagi umat muslim di bulan Muharram.
Editor : Agung JIS